fbpx
Get the Consultation and Business Ideas
for FREE!

Konten Carousel adalah: Pengertian, Jenis, dan Manfaat

konten carousel adalah

Konten Carousel adalah jenis konten yang bisa meningkatkan engagement di sosial media, terutama Instagram. Jenis konten ini memungkinkan Anda mengunggah banyak gambar dalam satu postingan. Ini sangat cocok bagi Anda yang ingin memamerkan suatu produk atau membagikan pengetahuan yang menarik kepada follower Anda.

Instagram sendiri memberikan ruang yang cukup luas bagi Anda untuk berkreasi dengan mengizinkan hingga sepuluh slide. A-creative sering menggunakan jenis postingan ini untuk memaksimalkan engagement audiens pada akun Instagram Bisnis.

Apa Itu Konten Carousel?

Konten carousel adalah salah satu jenis konten dimana dalam satu postingan audiens bisa melihat lebih dari satu gambar. Postingan ini sifatnya interaktif yaitu audiens perlu menggeser untuk melihat keseluruhan gambar.

Tak hanya gambar, video juga dapat diunggah sebagai konten carousel Instagram namun harus dalam format MP4 dengan ukuran maksimal 4 GB. Jika ukuran video yang Anda unggah lebih besar dari itu, Anda perlu mengkompres untuk memperkecilnya.

Video carousel tidak boleh lebih dari 60 detik, yang merupakan durasi sempurna untuk menyampaikan pesan Anda. Sementara foto dapat diunggah sebagai konten carousel di Instagram dalam format JPEG atau PNG dengan ukuran maksimal 30 MB.

Ini bisa menjadi cara kreatif dalam memberikan banyak informasi kepada audiens melalui potongan-potongan gambar yang unik. Atau jika Anda menggunakan akun pibadi, ini bisa menjadi perpustakaan foto kecil dalam satu kiriman.

konten carousel adalah

Jenis-Jenis Carousel

Tidak semua jenis konten cocok untuk diposting secara carousel. Jenis konten di bawah ini merupakan jenis-jenis konten yang cocok untuk Anda kreasikan menjadi slide carousel yang menarik.

Infografis

Jenis konten carousel ini cocok Anda gunakan untuk memberikan informasi seputar produk dalam bentuk visual. Agar lebih menarik dan mudah dipahami oleh audiens Anda bisa menambahkan elemen seperti lustrasi, grafik, teks, dan lainnya.

Spotlight

Karena konten carousel adalah jenis konten yang memungkinkan Anda mengunggah banyak gambar dalam satu postingan, ini bisa Anda manfaatkan untuk membuat spotlight produk yang Anda tawarkan. Anda bisa memposting sebuah foto produk besar lengkap dengan berbagai keterangan dan aksen desain yang menarik.

Testimonial

Konten caraousel juga cocok untuk Anda gunakan untuk membuat sebuah konten testimonial. Anda bisa memposting kumpulan review pelanggan dari yang positif hingga yang kocak.  Atau jika Anda menawarkan produk kecantikan, fitur carousel sangat cocok untuk memposting jenis konten before after.

Photo Dump

Ini adalah salah satu jenis konten yang sedang ngehitz. Photo dump adalah kumpulan foto random tanpa editing serta tanpa usaha untuk menjadikannya estetik. Di sini Anda bisa memberikan informasi kepada audiens dengan cara yang unik, yaitu memposting foto-tofo behind the scene yang effortless.

Apa Manfaat Konten Carousel?

Seperti disinggung di awal manfaat konten carousel adalah menaikkan engagement. Alasanya karena ini adalah jenis konten interaktif sehingga pengguna menghabiskan lebih banyak waktu untuk melihatnya daripada jenis postingan biasa.

Hal itu menyebabkan algoritma Instagram akan menganggap bahwa postingan Anda berkualitas. Dengan begitu, akan lebih banyak pengguna yang disarankan untuk melihat postingan Anda pada feed mereka.

Baca juga: Contoh Carousel Instagram dan Tips Membuatnya

Nah, sekarang tentu Anda telah memahami bahwa konten carousel adalah sesuatu yang Anda butuhkan untuk meningkatkan engagement sosial media Anda. Maka sekarang adalah saat yang tepat untuk memikirkan sebuah topik dan mengkreasikan konten carousel Anda sendiri. Temukan konten menarik lainnya dengan mengikuti @acreative.id di Instagram.

 

Need full marketing services Assistance?

Try our Digital Marketing Subscription Package

Subscribe weekly news

Get IDR 100.0000 discount just by subscribing to our newsletter

Testimonials

Do you Need Digital marketing services Assistance?

Try our Digital Marketing Consultation For Free or Get Cashback!

We love writing great content and sharing industry insights. To get a copy of our research on latest trends, follow our social media and subscribe our newsletter.

Special Promotion Start From IDR 1500K

For all packages: Social Media Marketing, Search Engine Marketing, SEO & Online Advertising