fbpx
Get the Consultation and Business Ideas
for FREE!

Cara Foto Baju untuk Online Shop Low Budget

Cara foto baju untuk online shop

Sebuah produk sering dinilai dari seberapa bagus tampilannya. Presentasi visual melalui sebuah foto menjadi penting ketika Anda ingin berjualan secara online. Cara foto baju untuk online shop dalam artikel ini akan membantu Anda meningkatkan nilai sebuah produk dengan anggaran yang minim.

Bisakah Anda mendaapatkan hasil foto yang bagus dengan dengan low budget? Bagaimana dengan biaya kamera, lampu, kru, retouching, dan lainnya? Semua pertanyaan itu mungkin muncul di kepala Anda saat hendak memasarkan produk fashion Anda.

Dengan beberapa tips di bawah ini, Anda bisa mendapatkan foto dengan hasil maksimal dengan budget minimal. Jadi, simak hingga akhir!

Cara foto baju untuk online shop

Gunakan Kamera Ponsel

Sebagian besar ponsel saat ini hadir dengan kamera berperforma tinggi. Model terbaru menawarkan kualitas dengan megapiksel yang lebih tinggi dan sensor gambar yang lebih baik daripada sebelumnya. Beberapa lainnya bahkan memiliki dua atau tiga lensa.

Namun, semua hal dalam artikel ini dapat dilakukan dengan kamera ponsel tingkat menengah, jadi jangan khawatir jika Anda tidak memiliki perangkat terbaru. Anda mungkin tak menyadari ponsel Anda dapat menghasilkan sesuatu yang belum pernah Anda bayakngkan.

Perhatikan Pencahayaan

Cara foto baju untuk online shop yang pertama adalah memperhatikan soal pencahayaan. Bahkan jika ponsel Anda bagus untuk mengambil gambar dalam kondisi cahaya redup. Ingatlah bahwa sensor ponsel Anda lebih kecil yang membutuhkan banyak cahaya untuk menangkap gambar dengan maksimal.

Waktu terbaik untuk mengambil foto baju adalah pada pagi hari menjelang siang. Selama waktu tersebut, matahari masih cukup terang untuk menghasilkan gambar yang jelas dan tajam.

Atur Penempatan Baju

Jika Anda tak memiliki anggaran untuk menyewa model atau membeli manekin plastik, gantungkan baju pada posisi yang tepat. Usahakan untuk tidak meletakan baju secara random yang membuatnya tak terlihat secara utuh. Penempatan yang baik akan membuat produk Anda lebih menarik bagi pelanggan.

Pastikan Hasil Foto Jelas

Salah satu terpenting yang harus diingat untuk mendapatkan hasil foto maksimal adalah jangan menggunakan zoom digital. Hal itu akan menurunkan resolusi foto yang pada akhirnya menurunkan kualitas gambar.

Jadi, cobalah untuk mendekat pada objek jika Anda merasa perlu tampilan yang lebih besar. Hindari pula penggunaan flash ponsel yang bisa malah bisa menimbulkan bias warna. Jika Anda membutuhkan pencahayaan yang lebih baik, bawa baju Anda ke lokasi dengan cahaya alami yang melimpah.

Ambil Beberapa Bidikan

Cara foto baju untuk online shop selanjutnya adalah dengan mengambil beberapa bidikan. Mengambil beberapa bidikan dari berbagai sudut dan gaya dapat meningkatkan peluang mendapatkan bidikan yang sempurna. Mengambil beberapa foto juga memberikan lebih banyak opsi dan fleksibilitas saat Anda melakukan editing.

Edit Foto

Mengambil foto hanyalah setengah dari pekerjaan Anda. Selanjutnya Anda perlu memilah foto terbaik untuk masuk dalam tahap editing. Ada banyak aplikasi gratis yang bisa Anda gunakan pada proses ini.

Aplikasi edit foto seperti Canva, Picsart, Snapseed dan lainnya memberikan keleluasaan untuk memberikan tampilan akhir foto yang menawan. Anda dapat menyesuaikan berbagai elemen termasuk eksposur, kontras, warna, dan lainnya untuk membuat gambar terlihat lebih berkualitas.

Baca Juga : Keuntungan Iklan Online Pebisnis Harus Tahu

Setelah mendapatkan foto terbaik menggunakan cara foto baju untuk online shop di atas, Anda bisa langsung memposting dengan deskripsi atau caption yang menarik. Untuk hasil terbaik, selalu konsultasikan kebutuhan Anda dengan profesional di bidangnya. A-Creative mempunya berbagai layanan digital marketing yang cocok untuk mengembangkan bisnis berdasarkan strategi yang tepat. Ikuti @acreative.id di Instagram untuk tips trik menarik lainnya.

Need full marketing services Assistance?

Try our Digital Marketing Subscription Package

Subscribe weekly news

Get IDR 100.0000 discount just by subscribing to our newsletter

HTTP vs HTTPS

HTTP VS HTTPS, Apa Bedanya?

Setiap kali Anda mengunjungi sebuah website, tahukah jika sebenarnya Anda mengirimkan informasi ke server situs tersebut? Protokol yang digunakan dalam proses ini dapat mempengaruhi seberapa

Read More »
Testimonials

Do you Need Digital marketing services Assistance?

Try our Digital Marketing Consultation For Free or Get Cashback!

We love writing great content and sharing industry insights. To get a copy of our research on latest trends, follow our social media and subscribe our newsletter.

Special Promotion Start From IDR 1500K

For all packages: Social Media Marketing, Search Engine Marketing, SEO & Online Advertising