fbpx
Get the Consultation and Business Ideas
for FREE!

8 Trik Psikologi Marketing untuk Bisnis

Trik Psikologi Marketing untuk Bisnis
Trik Psikologi Marketing untuk Bisnis

Untuk menjadi seorang digital marketer yang sukses, setidaknya Anda perlu mengerti psikologi marketing. Anda harus memahami apa yang target pasar inginkan, apa yang menjadi perhatian mereka, dan apa yang akan mendorong mereka untuk bertindak. Dengan begitu, Anda dapat mengembangkan bisnis dan mencapai hasil marketing yang lebih baik.

Proses pemasaran selalu berkutat pada perilaku manusia. Anda berusaha mendorong orang untuk berpikir atau bertindak dengan strategi tertentu. Untuk memahami pikiran dan perilaku manusia, psikologi-lah bidangnya. Kedua bidang ini sebenarnya sangat relevan dengan satu sama lain untuk meningkatkan cara Anda mendekati target pasar.

Berikut ini adalah 7 trik psikologi marketing yang harus Anda ketahui. Terapkan pada strategi Anda sesegera mungkin untuk meningkatkan penjualan dalam pemasaran digital Anda.

Trik Psikologi Pertama: Kemukakan Keresahan Mereka

Pikiran manusia cenderung mencari alasan dan pola. Saat memberi target pasar alasan untuk memilih produk atau layanan Anda, soroti bagaimana hal itu akan meminimalkan masalah yang mereka hadapi.

Namun, agar ini berhasil, penting untuk memahami masalah dan motivasi pelanggan Anda. Menciptakan persona klien yang ideal melalui penelitian dan survei dapat membantu Anda melakukan hal itu.

Bukti Sosial

Social proof atau bukti sosial didasarkan pada kenyataan bahwa orang suka mengikuti perilaku orang lain. Kita cenderung mengadopsi keyakinan atau meniru tindakan orang yang kita percaya dan kagumi. Terapkan pengetahuan ini dalam strategi pemasaran Anda dengan menggunakan:

  • Konten, testimonial, dan ulasan yang dibuat pengguna.
  • Influencer.
  • Tombol berbagi (share).

Paradox of Choice

Memang manusia lebih suka diberi kebebasan untuk memilih. Namun, terlalu banyak pilihan juga mempunyai dampak negatif. Target pasar Anda menjadi susah untuk memutuskan pilihan dan akhirnya membuat penurunan konversi.

Sebaiknya, berikan pilihan terbatas kepada target pasar. Gunakan cara ini pada bisnis Anda dengan:

  • Tekankan beberapa poin penting sekaligus.
  • Buat CTA yang jelas.
  • Berikan pelanggan Anda 1-2 cara yang jelas untuk diikuti.

Teori Paradox of Choice dapat diterapkan juga jika Anda ingin menawarkan pilihan yang lebih luas kepada pelanggan Anda. Misalnya, platform jual online seperti Tokopedia, Shopee, Lazada, BukaLapak, dan selainnya. Walaupun mereka menawarkan jutaan produk, mereka masih berhasil menghindari pilihan yang berlebihan. Ini dilakukan dengan melakukan kategorisasi produk yang berbeda.

Decoy Effect (Efek Umpan)

Salah satu cara yang sering diterapkan dalam strategi penetapan harga, decoy effect digunakan ketika Anda menawarkan pilihan produk yang berbeda dengan harga yang berbeda dengan tujuan untuk hanya menjual salah satu dari ketiganya. Skenario yang terjadi seperti ini:

  • Sediakan tiga versi yang berbeda dari produk serupa ditawarkan
  • Versi kecil dapat ditawarkan dengan harga katakanlah Rp 10.000; medium seharga Rp 15.000; dan yang besar seharga Rp18.000 (dua kali ukuran medium)
  • Target pasar lebih cenderung membeli versi besar karena versi menengah sangat menentukan harga
  • Dalam benak mereka, mereka mungkin berpikir bahwa “hanya dengan menambah Rp 3.000 saja saya mendapatkan dua kali lipat jumlah produk.”

Authority (Otoritas)

Sejak dahulu kala, kita telah mematuhi figur otoritas, atau yang mempunyai pengaruh. Terkadang, “influencer” ini mampu membentuk cara kita berpikir, merasa, dan bertindak.

Di dunia digital dan media sosial, otoritas juga dapat ditunjukkan dengan jumlah pengikut, penggemar, atau pembaca yang dimiliki suatu produk atau layanan bisnis–semakin besar jangkauannya, semakin besar pula otoritas tersirat dari bisnis Anda. Di luar jangkauan, yang mungkin lebih penting akhir-akhir ini adalah engagement, yakni jumlah suka, komentar, atau bagikan yang dapat dipicu oleh suatu merek.

Kelangkaan (Scarcity)

Kelangkaan adalah salah satu trik pemasaran tertua yang pernah ada. Yakni dengan memicu kondisi psikologis FOMO (Fear of Missing Out). Terlebih, sindrom FOMO semakin menguat dengan adanya media sosial.

Kelangkaan yang dirasakan akan menghasilkan permintaan yang lebih besar. Misalnya, mengatakan penawaran tersedia untuk “waktu terbatas saja”, “hanya tersedia 100 pcs”, “hanya memberikan diskon pada 100 orang pertama”, dan lain sebagainya.

Kelangkaan yang Ekslusif (Exclusivity Scarcity)

Produk eksklusif menarik bagi orang-orang yang ingin mencari status atau membangun “identitas” mereka karena dipandang memiliki nilai yang lebih tinggi. Dalam hal ini, kelangkaan menyiratkan nilai tertentu. Untuk menunjukkan hal ini pada produk Anda, Anda dapat melakukan:

  • Soroti lini produk yang unik
  • Kirim informasi eksklusif kepada member/anggota Anda
  • Tempatkan tag produk seperti “edisi terbatas” atau “persediaan terbatas” di atas produk yang Anda pilih

Trik Psikologi Terakhir : Komitmen dan Konsistensi

Komitmen dan konsistensi bekerja atas dasar bagaimana Anda perlu dipandang sebagai orang yang dapat diandalkan dan benar terhadap apa yang Anda katakan kepada target pasar.

Tidak ada yang suka dikenal sebagai orang bermuka dua. Jadi, jika Anda bisa mendapatkan pelanggan potensial yang secara terbuka berkomitmen untuk melakukan sesuatu, mereka lebih mungkin untuk menyelesaikannya sampai akhir.

Ini adalah prinsip pemasaran tripwire, di mana membuat pelanggan berkomitmen pada merek Anda dengan cara kecil seperti melakukan pembelian kecil atau memencet tombol “like” atau “follow” akun bisnis Anda di media sosial. Dari cara yang kecil tersebut dapat menghasilkan pembelian yang lebih besar di kemudian hari.

Baca Juga: Tips Meningkatkan Kreativitas Bagi Seorang Digital Marketer

Gunakan 8 cara psikologi marketing di atas untuk meningkatkan penjualan dan mengembangkan bisnis Anda. Anda dapat melihat tips dan trik lainnya seputar digital marketing untuk mengembangkan bisnis Anda di a-creative.id.

Need full marketing services Assistance?

Try our Digital Marketing Subscription Package

Subscribe weekly news

Get IDR 100.0000 discount just by subscribing to our newsletter

Testimonials

Do you Need Digital marketing services Assistance?

Try our Digital Marketing Consultation For Free or Get Cashback!

We love writing great content and sharing industry insights. To get a copy of our research on latest trends, follow our social media and subscribe our newsletter.

Special Promotion Start From IDR 1500K

For all packages: Social Media Marketing, Search Engine Marketing, SEO & Online Advertising