fbpx
Get the Consultation and Business Ideas
for FREE!

Belajar Tiktok Ads Cara Daftar Hingga Beriklan

belajar TikTok Ads

Tren dunia internet saat ini dikuasai oleh konten-konten video pendek. Salah satu platform yang paling banyak digunakan untuk jenis video tersebut adalah TikTok. Oleh karenanya, belajar TikTok Ads menjadi hal wajib bagi bisnis untuk menjangkau audiens baru.

Jika Anda baru mulai menggunakan platform ini, Anda mungkin kebingungan tentang cara membuat kampanye Iklan pertama. Tapi jangan panik! Kami telah menyusun panduan singkat untuk membantu Anda step by step hingga dapat beriklan di TikTok.

belajar TikTok Ads

Apa itu TikTok Ads?

TikTok Ads adalah sebuah portal periklanan yang diluncurkan TikTok sejak 2019. Platform ini memungkinkan bisnis menjalankan iklan di TikTok dan aplikasi lainnya di ekosistem mereka. Dengan menjalankan iklan di TikTok, pengiklan dapat mengakses audiens hingga ke tingkat internasional.

Selain meningkatkan jangkauan dan interaksi dengan calon konsumen potensial, TikTok Ads memiliki banyak kelebihan lain yang ditawarkan, misalnya :

  • Mampu mengarahkan lalu lintas ke situs Anda
  • Dapat beriklan di seluruh bagian aplikasi TikTok.
  • Memiliki berbagai variasi format iklan.
  • Menyediakan berbagai alat untuk memudahkan pengiklan.
  • Menawarkan segmentasi audiens yang tepat.
  • Mempunyai alat untuk memantau kinerja kampanye dan melakukan perbaikan.

Bagaimana Cara Daftar TikTok Ads?

Setelah mengetahui apa itu TikTok Ads, step berikutnya dalam belajar TikTok Ads adalah melakukan pendaftaran akun pengiklan. Berikut langkah-langkahnya:

  • Buka TikTok.com/business
  • Klik “Mulai” di sudut kanan atas
  • Di halaman berikutnya, pilih negara dari menu dropdown dan pilih apakah Anda bisnis yang mempromosikan barang dan jasa atau individu yang mempromosikan situs/halaman pribadi
  • Daftar dengan email atau nomor telepon dan buat kata sandi
  • Setujui persyaratan
  • Klik “daftar” untuk menyelesaikan pendaftaran

Menyiapkan TikTok Ads Pertama Anda

Setelah akun Anda siap, proses belajar TikTok Ads selanjutnya adalah mengatur iklan TikTok pertama Anda. Sebelum beriklan, sebaiknya pahami cara mengatur kampanye dan aset di dalam TikTok Ads Manager. Memahami seluruh langkah dan fungsinya akan membantu Anda memilih sasaran iklan dengan tepat.

Kampanye

Pada bagian ini, Anda bisa menentukan tujuan dari iklan

  • Jangkauan (mendorong kesadaran merek)
  • Lalu Lintas (mengirim audiens target Anda ke tujuan situs atau landing page tertentu)
  • Pemasangan aplikasi (meningkatkan unduhan aplikasi)
  • Penayangan video (mendorong penggguna menonton seluruh video)
  • Konversi (mendorong penjualan)

Pada bagian ini, Anda juga dapat menyiapkan anggaran, jadwal, nama kampanye, dan target audiens. Ambang anggaran memungkinkan Anda mengontrol pengeluaran kampanye. TikTok memungkinkan Anda menargetkan wilayah geografis dan demografi tertentu.

Ad Groups

Ad Groups atau Grup Iklan merupakan wadah untuk iklan tertentu dalam kampanye Anda. Anda dapat memiliki beberapa grup iklan pada setiap kampanye dimana semuanya akan berbagi penempatan iklan, jadwal, pengoptimalan, opsi tawaran, dan pemirsa yang sama.

Ads

Ads merupakan tempat bagi aset materi iklan baik video, gambar, dan teks yang ditampilkan kepada pengguna. Anda dapat memiliki beberapa Ads di setiap grup iklan.

Fitur – Fitur penargetan

  • Penargetan Demografis: TikTok menyediakan penargetan usia, jenis kelamin, dan geografis.
  • Bahasa: Penargetan bahasa tersedia untuk mencocokkan dengan penargetan lokasi.
  • Penargetan Perangkat: Sistem operasi, jenis koneksi, dan operator.
  • Kategori Minat: Ada lebih dari 50 kategori minat yang tersedia.
  • Pemirsa Khusus: TikTok memberikan opsi untuk menyertakan atau mengecualikan pemirsa khusus dalam Ad Group.

Itulah panduan singkat belajar TikTok Ads, jangan lupa untuk selalu melakukan pemantauan dan pengukuran melalui alat yang tersedia dalam TikTok Ads Manager. Jika mengalami kesulitan, Anda dapat menyerahkan kebutuhan pemasaran digital bisnis Anda pada A-Creative. Hubungi A-Creative sekarang juga untuk mendapatkan penawaran terbaik.

Need full marketing services Assistance?

Try our Digital Marketing Subscription Package

Subscribe weekly news

Get IDR 100.0000 discount just by subscribing to our newsletter

Testimonials

Do you Need Digital marketing services Assistance?

Try our Digital Marketing Consultation For Free or Get Cashback!

We love writing great content and sharing industry insights. To get a copy of our research on latest trends, follow our social media and subscribe our newsletter.

Special Promotion Start From IDR 1500K

For all packages: Social Media Marketing, Search Engine Marketing, SEO & Online Advertising